Jumat, Mei 3, 2024
Lainnya
    InformasiOli Motul di 2024, Sasar 30% Pertumbuhan Penjualan Pelumas Kendaraan di Indonesia

    Oli Motul di 2024, Sasar 30% Pertumbuhan Penjualan Pelumas Kendaraan di Indonesia

    Oli Motul sebagai merek pelumas dunia hadir di Indonesia dengan membawa pengalaman lebih dari 160 tahun dalam mengembangkan pelumas berperforma tinggi. 

    News.OLX – Sebelumnya merek pelumas ini memang sudah dikenal luas oleh masyarakat, khususnya para pencinta motorsport di Indonesia. Bahkan kolaborasi antara Motul dengan Honda Racing Corporation (HRC) sudah terjalin sejak tahun 1989. 

    Saat ini, oli Motul di Indonesia sudah mengalami pertumbuhan yang luar biasa, dimana penjualannya tumbuh hingga 47 persen di tahun 2021 dan tumbuh 42 persen pada tahun 2022. 

    “Tahun ini kami menargetkan pertumbuhan penjualan di atas 30 persen, untuk menunjukkan penerimaan positif masyarakat Indonesia terhadap brand Motul,” ucap Luthfi Ilhami, Managing Director Motul Indonesia di acara “The Ultimate Ride: Motul & HRC Together in Indonesia” yang berlangsung di Senayan Park, Rabu (29/11/2023) .

    Oli Motul sendiri memiliki banyak variasi produk pelumas serta produk perawatan motor yang cukup lengkap. Mulai dari motor dengan performa tinggi sampai motor harian seperti motor matic. 

    Prestasinya di bidang motorsport juga tidak kalah mentereng. Motul dan Honda sudah menjalin kerjasama selama beberapa dekade. Kerjasama dengan Honda Racing Corporation (HRC) menjadi wadah Motul dalam menyempurnakan produk pelumasnya.

    “Kami di Motul tetap berkomitmen untuk memperkuat hubungan kami dengan Honda dengan terus mendukung tim pabrikan HRC secara internasional dalam Dakar Rally yang legendaris. Kolaborasi ini sudah menghasilkan tiga kemenangan di balapan Rally Dakar,” beber Carlo Savoca Chief Marketing Officer Motul APAC.

    Oli Motul

    Selain itu, balapan lain seperti Suzuka 8 Hours, FIM Endurance World Championship (EWC) dengan tim F.C.C. TSR Honda France, MXGP, dan FIM World Superbike Championship. Motul juga menjadi mitra pelumas balap untuk tim Superbike Inggris Honda dan tim balap jalan internasional.

    Sementara itu, Tetsuhiro Kuwata – HRC General Manager juga mengapresiasi komitmen dan keseriusan Motul dalam mendukung HRC selama ini. 

    “Motul telah memainkan peran penting dalam komitmen bersama kami untuk memajukan teknologi dan skill. Dedikasi kami di Asia Tenggara, khususnya di pasar-pasar dinamis seperti Indonesia, telah menghasilkan hasil positif baik untuk bisnis maupun citra brand kami. Indonesia memiliki tempat istimewa di hati kami, dengan Honda sebagai merek paling populer, menguasai lebih dari 70% pangsa pasar unit sepeda motor,” tutup Tetsuhiro Kuwata.

    Dapatkan informasi menarik seputar dunia otomotif di OLX Member of ASTRA. Download aplikasinya di Play Store atau App Store.

    Populer
    GIIAS 2023
    Berita Terkait