Sabtu, April 27, 2024
Lainnya
    Tips & TrikJangan Asal Pilih Keramik Dinding Dapur, Ini Tipsnya

    Jangan Asal Pilih Keramik Dinding Dapur, Ini Tipsnya

    Keramik dinding dapur bisa cepat rusak jika asal pilih. Mulailah dengan pilih material selesai sampai sesuaikan budget.

    News.OLX – Ketika membuat dapur, memasang keramik dinding jelas jadi kewajiban agar tembok nantinya tidak kotor dan rusak. Dengan adanya keramik, tampilan dapur jadi lebih cantik dan mudah kamu bersihkan.

    Namun, memilih keramik dapur itu tidak boleh asal-asalan, lho. Kalau asal, bisa-bisa malah cepat rusak. Karena itu, kamu bisa ikuti beberapa tips memilih keramik dinding di bawah ini!

    1. Pilih Material yang Sesuai

    Dapur itu adalah tempat yang sudah pasti akan sering terkena panas dan juga air meski tidak banyak. Karena itu, material keramik yang kamu pilih nantinya haruslah tahan panas dan juga air.

    Ini penting karena bila tidak sesuai, bisa-bisa keramik malah cepat rusak atau parahnya retak akibat terpapar panas dari api kompor. Yang mana, ini jelas akan membuat kamu mengeluarkan uang lagi untuk memperbaikinya.

    2. Pertimbangkan Ukuran yang Sesuai

    Bila sudah menemukan yang materialnya sesuai, sekarang kamu juga harus pertimbangkan ukurannya. Nah, untuk poin yang satu ini, kamu bisa sesuaikan dengan konsep dapur, ya.

    Pertimbangkan pula ingin setinggi apa keramik ini melindungi tembok dapur kamu. Apakah hanya sebagian atau ingin hingga ke atas? Kedua hal ini harus kamu pertimbangkan dengan cermat, ya, karena dapat mempengaruhi kesan pada dapur kamu.

    keramik dinding (1)

    3. Pilih Keramik Dinding yang Glossy

    Selain kedua poin di atas, tips memilih keramik dinding lainnya yang bisa kamu ikuti adalah memilih yang tampilannya glossy. Kenapa harus glossy?

    Tujuan kamu untuk memasang keramik pada tembok ini, kan, agar dapur lebih mudah kamu bersihkan. Nah, keramik yang glossy tentu memiliki permukaan yang licin, sehingga akan lebih mudah kamu bersihkan jika ada noda.

    4. Hati-Hati Pilih Motif

    Saat memilih motif keramik, sebaiknya kamu berhati-hati, ya. Jangan asal pilih karena motifnya yang lucu. Kenapa begitu?

    Jika kamu memilih motif yang terlalu ramai atau yang polanya berputar, ini akan membuat pandangan kamu tidak nyaman. Selain itu, kamu juga harus sesuaikan dengan konsep rumah agar lebih menyatu.

    5. Sesuaikan dengan Budget

    Hal terakhir yang harus kamu perhatikan saat memilih keramik dinding untuk dapur adalah budget yang kamu punya. Harga keramik untuk tembok itu cukup beragam, tergantung pada motif dan materialnya.

    Ada yang harganya cukup tinggi, ada yang harganya cukup terjangkau. Kamu tinggal pilih mana yang sesuai dengan budget kamu. Mengingat kamu akan menggunakan lebih dari satu kotak untuk melapisi dinding dapur.

    Nah, sekian beberapa tips memilih keramik dinding untuk dapur yang bisa kamu ikuti. Ingat, ya, jangan memilih yang materialnya tidak sesuai dan overbudget!

    Jika kamu ingin mencari keramik dinding atau jasa renovasi untuk dapur di rumah, kamu bisa temukan di OLX, ya. Download juga aplikasi OLX di Google Play Store dan App Store segera!

    Populer
    GIIAS 2023
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait